Wednesday, April 1, 2015

Essay : Wirausaha Kreatif Milik Mahasiswa



Wirausaha Kreatif Milik Mahasiswa

             Data Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Indonesia pada Agustus 2012 mencapai 6,14% dari jumlah angkatan kerja 118.000.000 orang, mengalami penurunan dibanding TPT Februari 2012 sebesar 6,32%, dan TPT Agustus 2011 sebesar 6,56 %. "Awalnya data yang mereka miliki hanya 0,18% pengusaha yang ada, lalu tiga tahun lalu mereka mendapatkan angka 0,24% dan terakhir pada bulan Januari  2012 jumlahnya  sudah menjadi 1,56% penduduk Indonesia menjadi wirausaha," kata Deputi bidang Pengembangan SDM,  Kemenkop dan UKM, Agus Muharram. Ini merupakan peluang bagus bagi para mahasiswa untuk mencoba menambah uang saku yang dimiliki, sekaligus membantu perekonomian Indonensia.
                Seorang pengusaha tidak dibatasi oleh usia. Siapapun bisa mencoba, mendalami, ataupun bertahan menjadi seorang pengusaha. Berdasarkan data di atas dapat disimpulkan kesempatan berwirausaha di Inodesia sangatlah besar. Sepertinya banyak yang harus dipikirkan kembali tentang pilihan menjadi karyawan, yang mendapatkan gaji lebih kecil dibandingkan bos sedangkan yang bekerja keras adalah anda dan tim, atau menjadi seorang pengusaha yang mengatur sendiri gaji yang diberikan untuk anda sendiri.
                Ada beberapa aspek yang perlu di perhatikan dalam membangun usaha. Beberapa yang penting, seperti produk, penjualan, promosi, dan permodalan. Sebagai seorang pengusaha, tentu tidak ada yang menginginkan jika, usahanya mengalami kerugian atau kesalahan dalam pelaksanaannya. Hal ini bisa di antisipasi dengan mengelola rancangan usaha. Salah satu yang akan dibahas kali ini adalah bidang kajian menejemen yaitu penjualan.
                Penjualan merupakan salah satu yang penting. Karena itulah tujuan kita sebagai pengusaha. Untuk kalangan mahasiswa, banyak yang berfikir menjual itu terlihat gampang. Tetapi justru sebenarnya, menjual sebuah produk tidak mudah seperti yang dilihat. Banyak hal yang perlu di rencanakan. Jiwa muda yang penuh ingin rasa tau, rasa ingin mencoba, rasa ingin menjadi sukses, semangat dan tenaga yang masih begitu kuat. Sangatlah cocok untuk berwirausaha, karena bidang wirausaha memiliki pergerakan yang tidak beraturan, penuh dengan keputusan, resiko, perubahan, adaptasi, rencana matang, dan masih banyak lagi yang bisa di jelajahi.
                Sebagai contoh adalah dari sisi produk, pengusaha perlu memperhatikan, dan merencanakan apakah produk tersebut merupakan produk yang diminati oleh para konsumen yang merupakan segmen pasar yang menjadi tujuan anda. Karena konsumenlah yang bisa menentukan berhasil atau tidaknya penjualan produk yang anda lakukan. Kualitas dari produk juga perlu di perhatikan. Bukan hanya produk yang di buat, tetapi juga produk yang dimiliki oleh para pesaing. Kemudian kita perlu melihat respon dari konsumen yang membeli, apakah produk anda berhasil menarik perhatiannya, berhasil memberikan kesan kepada setiap individu atau justru malah sebaliknya.


Sumber :

No comments:

Post a Comment